Ini Sejarah Polwan di Indonesia

Polwan Polda Kepri saat Perayaan HUT Polwan ke 70 di Stadiun Temenggung
Abdul Jamal, Batam
Secepatnya, BATAM : Upacara Peringatan HUT ke – 70 Polisi Wanita Republik Indonesia digelar Kepolisian Daerah (Polda) Kepri di Stadion Temenggung Abdul Jamal, Batam, sekira pukul 09.00 WIB., Pada Senin (2/9/2018), dan bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Kapolda Kepri Inspektur Jenderal Polisi Andap Budhi Revianto, SIK.

Kegiatan ini dihadiri oleh Wakapolda Kepri beserta Ibu, Bhayangkari Daerah Kepri beserta pengurus, Para Pejabat Utama Polda Kepri dan Kasatwil jajaran Polda Kepri, Para Perwira, Polwan jajaran Polda Kepri, para Bintara, dan Pegawai Negeri Sipil Polda Kepri serta para tamu undangan.
Kapolda Kepri dalam HUT Polwan ke 70

Dalam Amanat Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia, Jenderal Polisi Prof. H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D yang dibacakan oleh Kapolda Kepri menyampaikan Secara universal, bahwa kehadiran wanita dalam peran sebagai penegak hukum telah berjalan lama di banyak negara. Bahkan sejak 1915, telah dibentuk International Association Of Women Police (IAWP) sebagai wadah organisasi Internasional guna memberikan pengembangan Profesionalitas, Mentoring, Pelatihan, serta pengakuan bagi petugas penegak hukum wanita di Indonesia.

" Polisi Wanita mulai dikenal sejak 1 September 1948, ketika 6 (enam) orang wanita tangguh dari Bukittinggi, Sumatra Barat, mengikuti pendidikan Inspektur Polisi, guna memenuhi kebutuhan tugas-tugas Kepolisian kala itu. hingga saat ini, Polisi Wanita Indonesia telah mencapai jumlah 24.029 orang atau 5,7% dari jumlah anggota Polri secara keseluruhan, dengan tingkat kepangkatan yang bervariasi mulai dari Brigadir Polri (79,72%), Pama Polri (12,18%), Pamen Polri (8,08%) dan Pati Polri (0,02%). Para polwan ini telah dipercaya untuk menduduki berbagai jabatan strategis, seperti Wakapolda Kalbar (Brigjen. Pol. Dra. Sri Handayani), maupun jabatan lainnya di tingkat Polda. Polri juga mempercayakan para Polwan untuk menduduki jabatan Operasional seperti Kapolres, Wakapolres, Kapolsek, serta kasat di tingkat Polres." 
Photo Bersama usai HUT Polwan ke 70

" Di usia yang ke-70 ini, konsistensi dan komitmen Polisi Wanita untuk terus berprestasi diharapkan dapat terus meningkat. Sebagai bagian dari SDM Polri, Polwan juga diharapkan bisa mempersiapkan diri untuk menghadapi tantangan tugas Polri yang semakin kompleks, termasuk peran sertanya untuk turut mensukseskan pengamanan agenda Kamtibmas. selaras dengan hal tersebut, peringatan HUT Polwan pada Tahun 2018 ini mengangkat tema “Polwan Promoter siap menyukseskan agenda Kamtibmas Tahun 2018 dan 2019”. Tema ini penting untuk diangkat, mengingat keberadaan polisi wanita yang sangat diperlukan dalam rangka mendukung tugastugas Polri di tengah peningkatan eskalasi politik yang terjadi. lebih dari itu, kehadiran polisi wanita juga diharapkan dapat turut mengangkat Citra Polisi di masyarakat, sebagaimana karakter wanita yang penuh dengan kelembutan, ketegasan, dan kedamaian." 

"  Saya meyakini bahwa Polisi Wanita Indonesia bisa menjadi bagian penting dalam mewujudkan Polri yang semakin Profesional, Modern, dan Terpercaya. oleh sebab itu, saya juga berharap kepada seluruh Polisi Wanita, untuk senantiasa mengasah diri dan meningkatkan motivasi serta keterampilannya. Saudari adalah srikandi-srikandi bhayangkari terbaik yang akan terus menerus memberikan pelayanan kepada bangsa ini." Ujar Kapolda Kepri membacakan amanat dari Kapolri.

Selesai pelaksanaan Upacara, rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan berbagai atraksi dari para Srikandi Polisi.

 Atraksi diawali dari pertunjukan para Polwan di bidang olahraga beladiri Muay thai, Boxer, dan Karate. Kapolda dan tamu undangan tampak kagum dan terhibur. Saat kelompok polwan pertunjukan karate memperagakan aksi melumpuhkan kawanan pereman. Pertunjukan dilanjutkan dengan para Polwan Patroli Engku Putri menggunakan motor trail sambil menuruni bukit, serta menaiki tanjakan tinggi hampir dua meter. Dengan berboncengan, para Polwan yang duduk di posisi belakang dengan berdiri, dan memancungkan senjata menembak kearah atas sambil melintas di tenda tamu undangan. Kemudian dilanjutkan dengan atraksi Polwan Ditlantas mengemudikan mobil dengan keahlian drift, dan juga menunggangi Motor Gede Patroli.

Dipenghujung acara Kapolda Kepri beserta pejabat utama dan tamu undangan turut turun kelapangan bergabung bersama para Polwan berjoget Tobelo, tampak suasana kebersamaan dan kecerian pimpinan Polda Kepri yang bersatu dengan anggota Polri Polda Kepri Khusus nya para Polwan-Polwan Polda Kepri dan jajaran.

Kegiatan tersebut disampaikan, Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Drs. S. Erlangga sekira pukul 15.00 WIB.

COMMENTS

Nama

batam,102,bola,2,daerah,153,dunia,39,ekonomi,18,entertain,6,Headline,330,hot,7,Hukum,155,Internasional,44,kepri,32,nasional,40,nusantara,26,olahraga,3,politik,34,senidanolahraga,4,sport,2,teknologi,2,wisata,4,
ltr
item
secepatnya: Ini Sejarah Polwan di Indonesia
Ini Sejarah Polwan di Indonesia
Upacara Peringatan HUT ke – 70 Polisi Wanita Republik Indonesia digelar Kepolisian Daerah (Polda) Kepri di Stadion Temenggung Abdul Jamal, Batam
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEioeLbJJI4U4-6S8vFjVSi1ZRmwVhSgHIdMckKKGSufYDah7U6ipZo5hWz8XEtz5gxiYBgX9IWkk6DJb53jRym5Vjybt_Ox9i8ZUkADl4ZtiralSwvDCOl4Q8AwPEXfT5yqx0A8rAYZhP8/s400/WhatsApp+Image+2018-09-03+at+13.32.53.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEioeLbJJI4U4-6S8vFjVSi1ZRmwVhSgHIdMckKKGSufYDah7U6ipZo5hWz8XEtz5gxiYBgX9IWkk6DJb53jRym5Vjybt_Ox9i8ZUkADl4ZtiralSwvDCOl4Q8AwPEXfT5yqx0A8rAYZhP8/s72-c/WhatsApp+Image+2018-09-03+at+13.32.53.jpeg
secepatnya
http://www.secepatnya.com/2018/09/ini-sejarah-polwan-di-indonesia.html
http://www.secepatnya.com/
http://www.secepatnya.com/
http://www.secepatnya.com/2018/09/ini-sejarah-polwan-di-indonesia.html
true
7938900199845780946
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts Readmore Reply Cancel reply Delete Home PAGES POSTS View All REKOMENDASI UNTUK ANDA: BERITA ARCHIVE SEARCH SEMUA BERITA maaf berita yang dicari tidak ditemukan KEMBALI Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy